Kebaikan

oleh Sekar Andini S ⎛⓿⎞⏝⎛⓿⎞ pada 18 Oktober 2010 jam 21:43
 
“Kebaikan itu meninggalkan sinar di wajah, cahaya di hati, keluasan rizki, kekuatan fisik, dan kecintaan dalam hati orang lain” (Ibnu Abbas ra)

Suatu kebaikan tidak akan sempurna tanpa tiga hal :
1. Mengganggapnya kecil
2. Menyegerakan melakukannya
3. Menyembunyikannya
4. Sungguh-sungguh dalam beramal


“Siapapun yang Allah kehendaki untuk mendapat kebaikan, Allah akan mengujinya dengan kesulitan” (hadist)
Jika kesulitan datang tetaplah bersabar dengan segala keputusannya dan yakin kan dirimu dengan janji Allah bahwa dibalik kesulitan akan ada kemudahan..

Jangan kita menyesal terhadap sesuatu yang bukan lagi milik kita..jangan mengira kita dapat mencegah air untuk tidak menetes..mencegah angin untuk tidak berhembus..mencegah api untuk tidak membakar..mencegah gelas untuk tidak pernah pecah.. terkadang apa yang kita inginkan belum tentu itu yang terbaik untuk kita, karena Allah memberikan apa yang kita butuhkan bukan apa yang kita inginkan,
Teruslah menjadi sesosok hamba yang tetap tersenyum walau hati teriris, tetap tegar menghadapi gelombang ujian, sebagaimana ketegaran batu karang saat hempasaan ombak menerpanya,  maka lihatlah masalah dari sisi kebaikannya bukan keburukannya agar kita senantiasa selalu bersyukur dan dapat memetik ibrohnya (hikmahnya)…

Allah S.W.T berfirman dalam surah An-Nisa’, ayat 114:
 “Tidak ada kebaikan dalam kebanyakan keraian dan wacana mereka kecuali wacana yang menyuruh orang mengeluarkan sedekah atau melakukan kebaikan atau melakukan Islah pemulihan (hubungan) sesama mereka (orang banyak). Maka barangsiapa yang melakukan perbuatan itu semata-mata mencari keridhaan Allah niscaya Kami akan berikan kepadanya pahala yang sangat besar.”

MUNAJAT HATI ♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh Sekar Andini S ⎛⓿⎞⏝⎛⓿⎞ pada 21 Oktober 2010 jam 3:59
 
Ya Illahi.....
Jadikanlah hati ini hati yang hidup.
Yang berjalan bersama kehidupan.
Yang melihat dan yang mendengar.
Yang tawadhuk dalam ridhaMu.

Ya Rabbi...
Janganlah jadikan hati ini mati...
Lemas dalam kesibukan hidup...
Gersang dalam kemarau rohaniah..
Kaku dalam selongsong jasad...

Hidupkanlah ya Allah...
Segumpal hatiku yang tersisa ini..
Dengan  belas kasihMu..
Moga jadi gerbang menuju cinta hakiki...
Untuk hidup yang lebih abadi...


Tuhanku, luruskan hatiku...
Susah sungguh hendak meluruskan hati

Di dalam satu warna.
Warna hati senantiasa berubah.
Dia tidak mau istiqomah.
Mudah saja tergugat oleh suasana.
Apabila mendapat ujian kesusahan...
Dia mulai gelisah...

Jika ditambah lagi ujian....
Jiwa bertambah parah.
Manakala mendapat kesenangan.
Bunganya bertambah merah dan cerah.
Dia melonjak kegembiraan, lupa daratan.
Dia terasa orang istimewa.
Orang lain semuanya tiada arti...

Tuhanku ! luruskanlah hatiku...
 Di segala situasi...
Di waktu susah dan senang...
Di masa sempit dan lapang...
Engkau jadikanlah hatiku...
Di setiap waktu tidak cacat denganMu.....

Amin...

DZIKIR CINTA ♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 20 Oktober 2010 jam 13:23
 
Ya ALLAH...
aku lihat...........
ada mereka yang sedang bergembira.
bercanda mesra diatas nama cinta.
bergelimang perasaan yang aku tidak pasti mana halalnya.


Ya ALLAH
aku dengar....bujukan rayu sang kekasih.
kepada dia yang dikasihinya.
dengan lembut nadanya.
yang membuatkan aku mual mendengarnya.
tetapi aku sering kali terdengarnya.

Ya ALLAH
Perahu lusuh hatiku ini.
Belum disi dengan nama cinta manusia..
Cinta manusia yang tidak halal sebelum sampai waktunya..
Aku mohon YA ALLAH..
Tetapkanlah Hatiku mencintaimu..menyayangimu...
Janganlah kau pasungkan hati ini walau sesaat..
Aku tidak mampu untuk mengayuh perahu lusuh hatiku ini..
Tanpa kodrat dan bantuanMU...


Ya ALLAH
Peliharalah dia yang mencintaimu..
Peliharalah dia yang mencintai mereka yang mencintaiMU..
Sampaikanlah kasih mereka kepadaku..
Biar aku dapat rasakan bagaimana rasanya bercinta dengan MU sepenuh hati...

Sesungguhnya aku adalah hamba yang lemah.
yang Engkau sudah ketahui sejak awal penciptaanku..
Maka........
Peliharalah aku dari cinta dunia ya ALLAH.
Agar hanya dapat ku semai cinta MU yang kian menyubur.....

<< Sahabat Jiwa >>

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 20 Oktober 2010 jam 20:22
Ku mengenalmu lewat JIWA, bukan lewat MATA
Kujadikan kamu SAUDARA lewat HATI, bukan sekedar BASA-BASI
Ku tak tahu seperti apa aku dalam pandangmu, selayak apa ku dalam ukhuwahmu
tapi yang ku tahu..
meski dengan keTERBATASan dan berbalut keKEKURANGAN
aku menulis NAMAmu di HATIku
Sejak awal
kita dalam balutan ISLAM UHIBBUKIFILLAH

Sebuah pesan singkat dari seorang sahabat yang begitu menggugah jiwaku. Sejenak hati ini merasa malu dan keliru. Sungguh, aku tak pernah melupakanmu. Mungkin tanpa kusadari, ku telah mengabaikanmu karena berbagai kesibukan yang mencengkeramku.

Andai saja kau tahu....
Engkaulah sahabat jiwaku, meski raga tiada pernah bersua dan jarak terbentang di antara kita.
Engkaulah saudaraku, walau darah kita tak sama dan terlahir dari rahim yang berbeda.
Tiada terlewat namamu dalam lirih doaku.
Tiada terungkap besarnya kasih ini padamu.

Sahabat, MAAFkan aku...
Moga keceriaan kan slalu menghias wajah indahmu dan ketenangan sentiasa menyelimuti jiwamu.

Sahabat, cinta ini karena-Nya....
Smoga  Allah pertemukan kita dalam indah mihrab-Nya dan memberi kita naungan manakala kelak tak ada naungan selain naungan-Nya.
 ~~@~~
by: Eny Haryanti

Ibu, Kau inspirasiku!!!! ♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 21 Oktober 2010 jam 4:55
 
Ibu,Saatku terbangun kulihat kau telah duduk diatas sajadahmu♥
Berdialog dengan khusu’ di tengah malam yang syahdu.♥
Menceritakan aku serta adik, kakak dan juga suamimu kepada Rabb-mu♥
Meminta agar kami diberikan yang terbaik dalam hidup yang penuh nafsu♥

Ibu,Pagi buta kau telah memasak untukku♥
Menyiapkan sarapan dan bekal untuk kuliahku♥
Menyiapkan sarapan untuk anak serta suamimu♥
Meskipun kulihat wajahmu letih namun kau tak pernah mengeluh♥

Ibu,Saat rezeki datang kau tak segan-segan memberikannya padaku♥
Mencukupi semua kebutuhanku ♥
Memanjakan aku dengan barang-barang yang terbaik♥
Meskipun terkadang kulihat didompetmu tak cukup banyak yang tedapat♥

Ibu,Saat kau sakit kau tak pernah mengeluh padaku♥
Kau hanya akan tidur berpura-pura tak terjadi apa-apa♥
Saat kuraba keningmu suhumu sangat panas♥
Tapi kau bilang tak apa-apa♥


Ibu,Saat aku sedang bermasalah♥
Kau sungguh tahu keadaanku
Kau mencoba menghiburku♥
Memberikan nasihat-nasihat yang syahdu♥

Ibu,Mungkin kah aku bisa sepertimu♥
Mungkin kah aku bisa memanjakan anak serta suamiku kelak seperti kau memanjakan kami♥

Ibu,Kehadiranmu telah menggugah relung hatiku♥
Untuk menjadi wanita tangguh♥
Berjuang diatas negeri yang rapuh♥
Akan kucoba menjadi seperti dirimu Ibu♥
Untuk keluargaku dan masa depanku♥

PAHAMI TAKDIR ILAHI

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 21 Oktober 2010 jam 12:30
 

Kenapa kita pernah merasakan patah hati? Kenapa kita pernah merasakan sedih? Kenapa kita pernah merasakan jenuh dalam menghadapi hidup ini? Dan kenapa pula kita pernah merasakan hal-hal yang kurang berkenan dihati?
Jawabannya adalah karena kita tidak memahami takdir Ilahi secara hayati. Sebuah takdir yang memang sudah tertulis untuk kita masing-masing. Setiap manusia sudah ada jalan hidupnya masing-masing akan seperti apa. Allah SWT telah menentukan jalan yang harus kita lalui dalam kehidupan kita ini. Kita hanya diberi kesempatan untuk menjalankannya, tapi aturan ada ditangan-Nya..

Apapun yang terjadi dalam kehidupan kita memang sudah diputuskan oleh Allah akan seperti itu. Maka tak perlu disesali, tak perlu ditangisi dan tak perlu diratapi. Karena bila itu terjadi maka hanya akan menambah beban dihati. Sesuatu hal yang buruk yang menimpa kita belum tentu itu buruk dihadapan Allah. Allah memberikan musibah itu mungkin agar kita mengambil hikmah dari kejadian tersebut, Meskipun terkadang kita merasa kesal, bete, sedih, dll.
Tapi sesudah itu pasti ada kebaikan. Hikmah yang bisa kita ambil antaralain dapat membuat kita lebih waspada dalam mengarungi hidup ini., membuat kita berpikir untuk tidak melakukan kesalahan itu untuk yang kedua kalinya, membuat kita lebih tegar dan berpikir lebih dewasa serta membuat kita lebih bijak dalam menghadapi suatu masalah yang akan menimpa kita selanjutnya. Satu hal yang perlu kita lakukan adalah kita harus tetap mendekatkan diri kita kepada Allah Yang Maha Esa.
Apabila kita telah memahami setiap yang terjadi merupakan sebuah takdir Ilahi maka hidup kita akan lebih tenang, tentram dan nyaman serta menyenangkan. Karena kita yakin setelah kejadian itu pasti akan ada hasil yang terbaik dan akan jauh lebih indah dari apa yang telah kita bayangkan. Jadi untuk apa diratapi.



Ingatlah, tak ada sesuatu hal yang sia-sia yang Allah berikan untuk kita. Allah tak akan menyia-nyiakan apa yang telah kita lakukan dalam setiap celah kehidupan ini. Apa yang telah kita lakukan pasti akan dilihat oleh-Nya. Tak mungkin Allah akan mencampakkan kita begitu saja.
Untuk menjalani hidup ini yang kita perlukan adalah kesabaran. Dengan sabar kita tidak akan terbuai oleh emosi keji. Dan kesabaran akan membuahkan keberhasilan..


Setelah kita memahami takdir Illahi yang kita rasakan adalah ketenangan hati. Menjalani hari tak akan mungkin ada rasa gundah hati. Hati jadi lebih bersih, jiwa jadi lebih terkondisi dengan baik. Ini bukan sekedar kata-kata tapi bagaimana cara kita untuk mau mencobanya sedikit demi sedikit dalam keseharian kita. So, marilah kita pahami takdir Ilahi dalam menyikapi setiap masalah yang terjadi dalam setiap kehidupan kita ini. Tanamlah keyakinan itu dalam diri kita maka hidup kita akan jauh lebih berarti. Ayo, bangkitlah dari keterpurukan wahai Saudaraku!!!!

Hanya ini yang bisa aku katakan karena seperti itulah yang aku rasakan. Hidup tak seindah khayalan, namun dapat menjadi lebih indah apabila kita mau menghadapinya dengan penuh ketangguhan. Mohon maaf apabila ada kekurangan, kata yang salah itu datangnya dari saya dan kata yang benar itu datangnya dari Allah SWT.
KUNJUNGI BLOG TKI : http://nowilkirin.blogspot.com/

MUNAJAT CINTA♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 20 Oktober 2010 jam 10:50
Sejatinya Cinta baik dibumi maupun dilangit adala karunia Illahi semata, waspadalah terhadap cinta ! Cinta akan memakan hati seperti api memakan kayu.

Apakah aku akan menemukan cinta ? sedangkan ujian belum aku tempuh. Apa yang aku simpan untuk diriku akan lenyap, dan apa yang aku berikan kepada yang lain akan aku miliki selamanya.

Ya Allah…..dimana lagikah dapat kutemui Cinta Sejati kecuali pada cinta-Mu, kemana lagikah hati ini harus berlabuh kecuali pada kasih-Mu, jadikanlah hati yang lemah ini hanya tertambat kukuh hanya pada-Mu.

Didalam seribu mimpiku yang bertabur sepi yang mengantar kepada-Mu, aku hanya ingin ampunan dan terangilah jalanku. Meski didunia ini tiada yang sempurna, aku hanya memohon dalam taubatku untuk diterangi jalanku. Ku persembahkan semuanya hanya kepada-Mu, dalam jalanku yang rapuh membuka mata hati mungkin aku telah lupa dalam lelah dan resah kuteteskan air mata kubersujud kepada-Mu.

Kuserahkan semua cintaku yang tak setia dan tak sempurna ini hanya kepada-Mu. Aku hanya mohon ridho atas segenap keputusan-Mu, kesejukan setelah matiku, kenikmatan untuk memandang cinta dan kerinduan terhadap cinta.

Ampunilah diri yang tak berharga ini... ya Allah…..penuhilah kehinaannya dengan keindahan magfirohmu, semua tangis dan tawa terlukis dalam hidupku, sebuah usaha akan aku lakukan untuk belajar mengarifi hidup dari jatuh bangunnya diri meraih segenggam cinta….
Yang memberi kekayaan bathin kepadaku, betapa penuh warna perjalanan hidup ini karena cinta yang ada pada diriku adalah fitrah-Mu.

Allahummarzuqni hubban wa hubban man yuhibbuk wal 'amalallazi yu ballighuni hubbak.
artinya: Ya Allah, rezekikanlah aku dengan CintaMu, cinta orang yang mencintai Mu serta cinta pada amalan yang mendekatkan aku pada MU. Amiin Ya Rabbal 'alamiin..

Menguasai Emosi


Syarat penting untuk mengatasi problematika ini adalah berpikir sebelum bertindak, bersikap bijaksana, terkontrol dan menghindari amarah serta sikap tergesa gesa.
Seorang ibu memasuki kamar anaknya dan melihat kaca cermin pecah berserakan di lantai, lalu ia langsung menjerit dan marah marah sambil mencaci, "Kenapa kamu melakukan ini? Katakan apa yang sebenarnya terjadi, jika tidak aku akan memukulmu!" Tidak ragu lagi hal ini akan mendorong anaknya untuk berbohong. Dalam situasi seperti ini, mustahil seorang anak akan mengakui perbuatannya, apalagi ia dihadapkan pada amarah dengan hukuman yang siap menantinya.

Berbeda dengan ibu yang tenang dan lembut hatinya. Dia bisa mengontrol emosinya ketika melihat anaknya memecahkan kaca dan berkata, : Bagaimana ini bisa terjadi sayang? Ayo katakan pada mama." Dengan begitu sang anak pasti akan meminta ma'af dan mengakui kesalahannya, tanpa harus melakukan kebohongan. Lalu sang ibu memeluknya dan bersyukur atas keberaniann dan kejujuran yang ia katakan dan dia tidak sampai mencacinya. Terlebih lagi jika sang ibu melakukan semua ini dengan tulus, tenang dan bijaksana.
Dengan demikian berarti sang ibu telah menanamkan kejujuran pada diri anak tersebut dan ketahuilah bahwa ucapan yang jujur akan mengantarkan seorang pada kesuksesan.

Syauqi mengatakan dalam sebuah syair,
Berbuat baiklah kepada semua orang, maka kamu akan mendapatkan belas kasih mereka, meski dengan kebaikan yang paling rendah.


Pergaulilah semua orang dengan baik, maka kamu akan dicintai, sejak dahulu keindahan seseorang terletak pada akhlaknya yang luhur.

Seorang Cendikiawan menjelaskan bahwa kebohongan merupakan salah satu penyakit yang disebabkan karena ketidak mampuan anak dimasa masa puber untuk beradaptasi dengan lingkungannya, keluarga atau masyarakat. Kebohongan juga merupakan salah satu jenis prilaku sosial yang menyimpang yang lebih banyak dipengaruhi oleh kondisi lingkungannya.
Sering kita melihat prilaku bohong yang menjangkit anak anak ABG, dan untuk mengetahui penyebabnya maka kita harus meneliti akarnya, yaitum kondisi lingkungan keluarganya dan prilaku prilaku apa saja yang mendominasi aktivitas kesehariannya.

Survei membuktikan bahwa kebiasaan berbohong pada anak anak di masa pubernya adalah di karenakan mereka sudah terbiasa berbohong sejak masa kanak-kanaknya. Sehingga pada masa puber ia jadi lebih berani melakukan kebohongan hanya untuk menghindari kesalahan-kesalahan yang dilakukannya, menyembunyikan rahasianya, dan melepaskan diri dari kesulitan yang akan menimpanya.

Kesalahan yang biasa dilakukan orang tu terhadap anak yang sedang menginjak masa puber :
- Memperlakukan anak anak dengan keras, tegas, dan terlalu mencampuri urusan mereka.
- Ketidak pedulian orang tua dan tidak ada arahan serta nasehat dari mereka.

Adapun model memperlakukan anak yang paling baik dan jarang ditemukan dalam masyarakat kita adalah model yang diterapkan berdasarkan tahapan tahapan umur dan dengan cara yang tepat.

DaLAm KeSendiRiaN ♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 19 Oktober 2010 jam 6:21
Dalam kesendirian, sesungguhnya dirimu memiliki dua sisi kepribadian. Layaknya mata uang yang punya dua sisi. Ada sisi kanan dan kiri, atas atau bawah, atau apalah biasanya orang menamainya, itu tidaklah penting. Yang terpenting adalah, kenali diri dalam kesendirian atas segala potensi yang terpendam. Seringkali, kita lebih senang mengikuti arah ’kiri’ nafsu kita lalu mengabaikan bisikan nurani. Ia takkan berbohong dengan kejernihan suaranya. Dengarlah suara hati, lalu akui setiap noda yang mengotorinya disebabkan tangan-tangan kita pada waktu yang lalu. Kemudian jujurlah dengan penuh kesatria.

Ya jujurlah. Adalah sebuah langkah terobosan terbaik dalam memperbaiki semuanya. Sebab, tak ada kata terlambat untuk sebuah perubahan dan perbaikan. Terlebih ketika waktu pilihanNya di sepertiga yang akhir memanggil. Saat sujud menjadi sebuah kerinduan kembalinya hati kita pada pangkuanNya. Saat air mata begitu renyah terasa menetes. Dan jujurlah dengan kesendirian. Karena kesendirian seringkali membisikkan suara hati yang tak pernah mengingkari kebenaran hakiki.

Sebenarnya ini merupakan hal Utama dan yang pertama yang harus anda lakukan...
Mendekatlah kepada Yang Maha Mencinta diri anda. Kesendirian ini akan semakin menyadarkan hakekat keberadaan anda di dunia.

Semakin keyakinan ini kuat, maka akan semakin kokoh kemampuan anda mengarungi kehidupan,dengan segala situasinya..Intinya, jangan biarkan anda terjebak dalam kesendirian dengan suasana 'hati yang negatif', membiarkannya berlarut-larut, hingga membuat anda putus asa.
Kalau anda mau membuka mata, kita sebenarnya tidak pernah benar-benar sendiri. Ada orang lain di sekitarkita.

Yang jelas, pasti selalu ada orang yang bisa anda jadikan teman, dan ajak bicara!

Jika anda mau terbuka, dalam kesendirian anda bisa merenungkan banyak hal. Dalamkesendirian anda bisa menemukan kedewasaan, kebijaksanaan, ide brilian, dan memaksimalkan potensi yang anda miliki.
 Dalam kesendirian pula anda bisa mengungkap kejujuran, yang bisa jadi terkalahkan oleh sombong dan ego yang seringkali anda temukan di keramaian!
Tidak bisa dipungkiri, kesendirian bisa datang kapan saja kepada setiap orang, termasuk kepada anda.

Aah, jika suatu saat atau bahkan saat ini anda sedang dilanda 'kesepian' alias merasa 'sunyi sepi sendiri', 'gundah tanpa kawan'.. anda harus ingat, bahwa kesendirian tidak selamanya terpuruk, mematikan!

Kelola-lah perasaan anda dengan baik, dan buatlah kesendirian menjadi lebih bermakna...... ^_^

Jalan yang telah mempertemukan Cinta Lain untuk Sang Suami ♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 18 Oktober 2010 jam 21:59
“Aku ikhlas mas, bila mas menikah lagi !” seru Andini terhadap suaminya dengan nada ringan.
Pras, tersentak kaget yang amat luar biasa mendengar ungkapan istrinya yang sangat dicintainya itu.
“Tidak sayang, jangan ngaco ah…., nanti Allah mendengar apa yang kau ucapkan itu, sebuah ucapan terkadang menjadi sebuah doa lho !” jawab Pras agak tergagap, karena masih terkaget.




******
Waktu begitu terlalu lama berputar bagi Andini, karena ia hanya merasakan kejenuhan dari rutinitas yang monoton, tanpa kehangatan dari buah hati yang sangat diharapkannya hadir ditengah –tengah keluargannya. Yang akan mengisi kebahagiaan dan menghibur disaat rasa lelah dari fisik dan pikiran , merasakan menjadi seorang istri dan ibu yang sejati bagi suaminya. Walau ia sadar betul semua sudah kehendak Ilahi yang tak mampu ditawar lagi.

Hampir delapan tahun berumah tangga, tapi kehadiran sang buah hati belum juga ada pertanda sedikitpun akan hadir dalam keluarganya itu. Segala cara untuk mendapatkannya dengan ikhtiar berobat kedokter terbagus dan alternatifpun sudah dilakukannya. Keadaan Andini dan Pras baik-baik saja tidak ada kelainan apapun dalam diri mereka berdua, jadi peluang untuk hamil sangat besar. Tapi Andini sebagai seorang istri ada rasa yang mengganggu pikirannya, kekhawatiran begitu menyelimutinya. Ada rasa takut suaminya tak mencintainya lagi. Dan, akhirnya dengan sangat berat hati ia memutuskan untuk merelakan sang suami memilih wanita lain untuk dijadikan istri keduanya, hanya sekedar untuk mendapatkan keturunan dan membahagiakan sang suami tercinta.


*********
Semua ungkapan Andini tentang permohonan nya agar suaminya menikah lagi, kini sudah menjadi kenyataan yang harus dihadapinya. Selang beberapa waktu bergulir, Subhanallah….Andinipun hamil ! dan bersamaan itu pula dengan sang madupun hamil, hanya berbeda bulan saja.




Penyesalan begitu menyayat Andini, sedangkan Pras dan istri mudanya terlanjur saling mencintai. Dan kehamilan telah mengikat cinta suami dan madunya bertambah erat.

 Andini hanya mampu menahan segala rasa , karena semua adalah tindakan dan permohonannya yang tak mungkin ditarik ulur lagi kebelakang kenyataan hidupnya. Akhirnya Andini hanya mampu pasrah,
“ kenapa aku dulu tidak mencoba sabar!” gumamnya menyalahkan dirinya sendiri.

Padahal kesabaran kini lebih menyelimuti dirinya dari menghadapi kenyataan baru yang hadir dalam kehidupannya. Dalam keadaan hamil dan harus merasakan bagaimana pedihnya melihat sang madu hamil bersamaan dengannya, rasa ketakutan akan perhatian dan kasih sayang berkurang dari suaminya sangat menghantuinya..

Allah maha besar, keikhlasan Andini telah teruji, walau dalam keadaan telah hamil, Ia menyadari dengan cara inilah jalan yang telah mempertemukan cinta lain untuk sang suami, dengan membaginya kepada wanita lain. Walau berat dijalani tapi keimanannya telah menyadarkannya ia untuk menerima kehendak-Nya dari takdir yang telah ditentukan-Nya. Dengan jalan apapun takdir sudah berkehendak , bahwa Andini harus dimadu. Sungguh cinta yang tulus dan ilkhlas telah dipersembahkannya untuk sang suami tercinta,
akh… Andini semoga benih keikhlasan yang kau tuai akan menjadikan bunga yang indah di syurga dialam kekekalan yang abadi.

Kisah Cinta Paling Indah♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 17 Oktober 2010 jam 21:16
 
Sahabatku sekalian, taukah kalian arti cinta sejati ? Apakah sahabat pernah mendengar atau mengetahui kisah cinta Qais dan Laila atau kisah cinta Romeo dan Juliet ataukah Laila dan Majnun ?

Apakah kisah cinta seperti itu yang dikatakan sebagai kisah cinta sejati ? Seperti yang sahabat ketahui bahwa kisah cinta mereka tidaklah berakhir di pelaminan bahkan rela mati demi cintanya.

Lalu, cinta seperti apakah yang dikatakan sebagai cinta sejati. Cinta sejati antara dua insan adalah cinta yang terus abadi dalam setelah pernikahan yang berlandaskan atas kecintaan mereka kepada Sang Pemilik Cinta yaitu Allah 'Azza Wa Jalla. Walaupun salah satu meninggal, namun cinta sejati ini terus saja abadi. Kisah cinta siapakah yang begitu indah ini ?

Kisah cinta yang paling indah ini siapa lagi yang memilikinya kalau bukan kisah cinta Junjungan kita, Muhammad Saw kepada Khadijah ra.

Sungguh sebuah cinta yang mengaggumkan, cinta yang tetap abadi walaupun Khadijah telah meninggal. Setahun setelah Khadijah meninggal, ada seorang wanita shahabiyah yang menemui Rasulullah Saw. Wanita ini bertanya, "Ya Rasulullah, mengapa engkau tidak menikah ? Engkau memiliki 9 keluarga dan harus menjalankan seruan besar."

Sambil menangis Rasulullah Saw menjawab, "Masih adakah orang lain setelah Khadijah?"

Kalau saja Allah tidak memerintahkan Muhammad Saw untuk menikah, maka pastilah Beliau tidak akan menikah untuk selama-lamanya. Nabi Muhammad Saw menikah dengan Khadijah layaknya para lelaki. Sedangkan pernikahan-pernikahan setelah itu hanya karena tuntutan risalah Nabi Saw, Beliau tidak pernah dapat melupakan istri Beliau ini walaupun setelah 14 tahun Khadijah meninggal.

Pada masa penaklukan kota Makkah, orang-orang berkumpul di sekeliling Beliau, sementara orang-orang Quraisy mendatangi Beliau dengan harapan Beliau mau memaafkan mereka, tiba-tiba Beliau melihat seorang wanita tua yang datang dari jauh. Beliau langsung meninggalkan kerumunan orang ini. Berdiri dan bercakap-cakap dengan wanita itu. Beliau kemudian melepaskan jubah Beliau dan menghamparkannya ke tanah. Beliau duduk dengan wanita tua itu.

Bunda Aisyah bertanya, "Siapa wanita yang diberi kesempatan, waktu, berbicara, dan mendapat perhatian penuh Nabi Saw ini?"

Nabi menjawab, "Wanita ini adalah teman Khadijah."

"Kalian sedang membicarakan apa, ya Rasulullah?" tanya Aisyah

"Kami baru saja membicarakan hari-hari bersama Khadijah."


Mendengar jawaban Beliau ini, Aisyah pun merasa cemburu. "Apakah engkau masih mengingat wanita tua ini (Khadijah), padahal ia telah tertimbun tanah dan Allah telah memberikan ganti untukmu yang lebih baik darinya?"

"Demi Allah, Allah tidak pernah menggantikan wanita yang lebih baik darinya. Ia mau menolongku di saat orang-orang mengusirku. Ia mau mempercayaiku di saat orang-orang mendustakanku."

Aisyah merasa bahwa Rasulullah Saw marah. "Maafkan aku, ya Rasulullah."

"Mintalah maaf kepada Khadijah, baru aku akan memaafkanmu." (Hadits ini diriwayatkan Bukhari dari Ummul Mukminin Aisyah)

Sahabatku, apakah mungkin ada cinta seperti itu, yang dapat terus abadi setelah orang yang dicintai meninggal 14 tahun yang telah lewat ? Yupz, karena cinta ini tidak pernah didahului hubungan haram dan karena ketaatan kepada Allah menjadi dasar dalam rumah tangga ini. Rumah tangga yang selalu dihiasi dengan dzikir kepada Allah, bukan rumah yang digunakan untuk mengingat setan.

Bagaimana pendapat kalian, sahabat muda sekalian, apakah kalian tidak ingin menjadikan rumah tangga kalian seperti ini ?. Suami membaca Al-Qur'an bersama istrinya. Betapa agungnya ketika anak-anak mereka turut serta membaca Al-Qur'an.

Menjelang waktu Shubuh tiba, si istri membangunkan suaminya untuk melaksanakan shalat Shubuh. Suami melaksanakan shalat Qiyaam al-lail 2 rakaat bersama istrinya. Seperti apa rumah ini ? Indah nian bukan ? betapa manisnya, betapa indah cinta di dalam rumah tangga ini.

Cobalah, pasti kalian dapat menemukan segalanya berubah, cinta pun bertambah, dan Allah melimpahkan berkah-Nya kepada kalian.

"Menikah jauh lebih baik daripada pacaran"

DIAMBIL DARI: "KISAH-KISAH PENUH HIKMAH"

Atas Nama Keikhlasan●●

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 18 Oktober 2010 jam 2:32
 
Terkadang aku termenung, mengapa sedini ini semua terlimpah untukku, kenyataan demi kenyataan yang menghentak yang harus dihadapi tanpa boleh ada penolakan yang terungkap. Wajib bagiku sebagai hamba yang beriman atas segala ujian tuk ikhlas menerima, tapi aku bertanya terhadap diri sendiri, inikah yang dinamakan ikhlas, sementara pergolakan batin masih bergemuruh, ikhlaskah aku. Sekali lagi aku hanyalah manusia biasa yang tak luput dari segala khilaf dan dosa..

Bukan keluhan yang bertubi-tubi, tapi terkadang aku bertanya tentang keadilan , mungkin
sebuah permohonan yang wajar sebagai hamba yang lemah.

Lara yang mendalam tak henti menghujamku, ntah akupun bingung lara untuk apa, sedangkan semua sudah kehendakNYA, semua tlah kutrima, selama bertahun-tahun, tapi mengapa lara masih saja menghujam, padahal semua sudah terbiasa.


Kekuatan demi kekuatan yang mengikatku dari badai dan angin, membuatku masih berdiri dari kenyataan demi kenyataan ini. Subhanallah…hanya itu yang slalu keluar dari bibirku , rasa syukur atas anugerahNYA.

Ya Ilahi, bukan aku menantangi dengan segala cobaanMU, dengan memohon agar atribut sabar slalu terpatri dalam hidup dan jiwaku, semua hanya dengan kekuatanMU lah hambamu ini sampai keharibaanMU untuk selamat, disaat hariku sudah diambang penghabisan dari titik kehidupan.

Ya Ilahi, teguhkanlah kesadaran atas segala apa yang ada dalam kekurangan pada diri ini, karena aku tak luput dari segala kekurangan.

Ya Ilahi, cukuplah hambamu ini yang mendapat ujian yang terlalu panjang dan berat, semua yang tak mungkin aku hindari, karena kenyataan ini ada dihadapan slalu tanpa bergeming dan bergeser. Jangan biarkan hambamu yang lain merasakan sentuhan ujian ini, walau itu sudah menjadi dusurMu, akh…mengapa aku melawan takdir dari gerutuan ini, Ampun …duh Gusti, kelelahan dalam perjalanan menujuMU sedang datang menghampiri, aku berjanji aku akan slalu mencari bekal kembali, yang sepatutnya aku cari agar dahaga dan keroncongan hati dan jiwa tak kerontang yang menjadikan lelah.

Ya Ilahi, ampunku beribu- ribu, Kau maha dari segala maha, aku memohon... ampuni dosa-dosa dari gerutuan hati yang melawan dusurMU ini, karena dari lemahnya kelelahan batin yang kerontang.

“ Kau adalah pilihan dan kiriman Tuhan !” perkataan penguat darimu, yang selalu terngiang lembut menggema ditelingaku. Aku akan dan masih menyelami arti dua sisi yang kau berikan padaku. Satu sisi kau yang membuat aku untuk sabar dengan pilhanmu , sisi lain kata hikmah slalu kau sajikan untuk pengobat jiwa yang rapuh. Akh…kau membuatku selalu menjadi teka teki.

Ungkapan Sederhana Untuk Istri Tercinta

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 17 Oktober 2010 jam 22:11
~Dikutip dari hasil karya M. Fauzil Adzim~

Bila malam sudah beranjak mendapati Subuh, bangunlah sejenak. Lihatlah istri Anda yang sedang terbaring letih menemani bayi Anda. Tataplah
wajahnya yang masih dipenuhi oleh gurat-gurat kepenatan karena seharian ini badannya tak menemukan kesempatan untuk istirahat barang sekejap,Kalau saja tak ada air wudhu yang membasahi wajah itu setiap hari,barangkali sisa-sisa kecantikannya sudah tak ada lagi.
Sesudahnya, bayangkanlah tentang esok hari. Di saat Anda sudah bisa merasakan betapa segar udara pagi, Tubuh letih istri Anda barangkali belum benar benar menemukan kesegarannya. Sementara dia langsung dihadapkan oleh tugas2 yg sdh menunggunya, membereskan rumah,memikirkan makanan apa yg hrs dihidangkan hari ini atau bahkan bersiap untuk berangkat kerja sedangkan anak-anak sebentar lagi akan meminta perhatian bundanya, membisingkan telinganya dengan tangis serta membasahi pakaiannya dengan pipis tak habis-habis. Baruberganti pakaian, sudah dibasahi pipis lagi. Padahal tangan istri Andapula yang harus mencucinya.

Di saat seperti itu, apakah yang Anda pikirkan tentang dia? Masihkah Anda memimpikan tentang seorang yang akan senantiasa berbicara lembut kepada anak-anaknya seperti kisah dari negeri dongeng sementara di saat yang sama Anda menuntut dia untuk menjadi istri yang penuh perhatian, santun dalam bicara, tulus dalam memilih kata serta tulus dalam menjalani tugasnya sebagai istri, termasuk dalam menjalani apa yang sesungguhnya bukan kewajiban istri tetapi dianggap sebagai kewajibannya yaitu membantu mencari nafkah.
Sekali lagi, masihkah Anda sampai hati mendambakan tentang seorang perempuan yang sempurna, yang selalu berlaku halus dan lembut? Tentu saja saya tidak tengah mengajak Anda membiarkan istri kita membentak anak-anak dengan mata rnembelalak. Tidak. Saya hanya ingin mengajak Anda melihat bahwa tatkala tubuhnya amat letih, sementara kita tak pernah menyapa jiwanya, maka amat wajar kalau ia tidak sabar. Begitu pula manakala matanya yang mengantuk tak kunjung memperoleh kesempatan untuk tidur nyenyak sejenak, maka ketegangan emosinya akan menanjak. Disaatitulah jarinya yang lentik bisa tiba-tiba membuat anak kita rnenjerit karena cubitannva yanq bikin sakit.

Apa artinya? Benar, seorang istri shalihah memang tak bolehbermanja-manja secara kekanak-kanakan, apalagi sampai cengeng. Tetapi istri shalihah tetaplah manusia yang membutuhkan penerimaan. Ia juga butuh diakui dan dihargai meski tak pernah meminta kepada Anda. Sementara gejolak-gejolak jiwa yang memenuhi dada, butuh telinga yang mau mendengar. Kalau kegelisahan jiwanya tak pernah menemukan muaranya berupa kesediaan untuk mendengar, atau ia tak pernah Anda akui keberadaannya, maka jangan pernah menyalahkan siapa-siapa kecuali dirimu sendiri jika ia tiba-tiba meledak. Jangankan istri kita yang suaminya tidak terlalu istimewa, istri Nabi pun pernah mengalami situasi-situasi yang penuh ledakan, meski yang membuatnya meledak-ledak bukan karena Nabi Saw. tak mau mendengar melainkan semata karena dibakar api kecemburuan. Ketika itu, Nabi Saw. hanya diam menghadapi ‘Aisyah yang sedang cemburu seraya memintanya untuk mengganti mangkok yangdipecahkan.

Alhasil, ada yang harus kita benahi dalam jiwa kita. Ketika kita menginginkan ibu anak-anak kita selalu lembut dalam mengasuh, maka bukanhanya nasehat yang perlu kita berikan. Ada yang lain. Ada kehangatanyang perlu kita berikan agar hatinya tidak dingin, apalagi beku, dalammenghadapi anak-anak setiap hari. Ada juga perasaan aman dan dilindungi
dalam kelangsungan hidupnya dan anak-anaknya baik secara materi dan non
materi.

Ada penerimaan yang perlu kita tunjukkan agar anak-anak itu tetap menemukan bundanya sebagai tempat untuk memperoleh kedamaian, cinta dan kasih-sayang. Ada ketulusan yang harus kita usapkan kepada perasaan dan pikirannya, agar ia masih tetap memiliki energi untuk tersenyum kepada anak-anak kita. Sepenat apa pun ia.
Ada lagi yang lain: pengakuan dan penghargaan. Meski ia tidak pernah menuntut, tetapi mestikah kita menunggu sampai mukanya berkerut-kerut. Karenanya, marilah kita kembali ke bagian awal tulisan ini. Ketika perjalanan waktu telah melewati tengah malam, pandanglah istri Anda yang terbaring letih itu.lalu pikirkankah sejenak, tak adakah yang bisa kita lakukan sekedar Untuk menqucap terima kasih atau menyatakan sayang? Bisa dengan kata yang berbunga-bunga, bisa tanpa kata. Dan sungguh, lihatlah betapa banyak cara untuk menyatakannya. Tubuh yang letih itu, alangkah bersemangatnya jika di saat bangun nanti ada secangkir minuman hangat yang diseduh dengan dua sendok teh gula dan satu cangkir cinta.Sampaikan kepadanya ketika matanya telah terbuka, “Ada secangkir minuman hangat untuk istriku. Perlukah aku hantarkan untuk itu?”

Sulit melakukan ini? Ada cara lain yang bisa Anda lakukan. Mungkin sekedar membantunya menyiapkan sarapan pagi untuk anak-anak, mungkin juga dengan tindakan-tindakan lain, asal tak salah niat kita. Kalau kita terlibat dengan pekerjaan di dapur, rnemandikan anak, atau menyuapi si mungil sebelum mengantarkannya ke TK, itu bukan karena gender-friendly;tetapi semata karena mencari ridha Allah. Sebab selain niat ikhlas karena Allah, tak ada artinya apa yang kila lakukan. Kita tidak akan mendapati amal-amal kita saat berjumpa dengan Allah di yaumil-kiyamah.Alaakullihal, apa yang ingin Anda lakukan, terserah Anda. Yang jelas,ada pengakuan untuknya, baik lewat ucapan terima kasih atau tindakan yang menunjukkan bahwa dialah yang terkasih. Semoga dengan kerelaan kita untuk menyatakan terima-kasih, tak ada airmata duka yang menetes dari kedua kelopaknya. Semoga dengan kesediaan kita untuk membuka telinga baginya, tak ada lagi istri yang berlari menelungkupkan wajah di atas bantal karena merasa tak didengar. Dan semoga pula dengan perhatian yang kita berikan kepadanya, kelak istri kita akan berkata tentang kita sebagaimana Bunda ‘Aisyah radhiyallahu anha berucap tentang suaminya,Rasulullah Saw., “Ah, semua perilakunya menakjubkan bagiku.”

Sesudah engkau puas memandangi istrimu yang terbaring letih, sesudahengkau perhatikan gurat-gurat penat di wajahnya, maka biarkanlah ia sejenak untuk meneruskan istirahatnya. Hembusan udara dingin yang mungkin bisa mengusik tidurnya, tahanlah dengan sehelai selimut untuknya. Hamparkanlah ke tubuh istrimu dengan kasih-sayang dan cinta yang tak lekang oleh perubahan, Semoga engkau termasuk laki-laki yang mulia,sebab tidak memuliakan wanita kecuali laki-laki yang mulia.

Sesudahnya, kembalilah ke munajat dan tafakkurmu. Marilah kita ingat kembali ketika Rasulullah Saw. berpesan tentang istri kita. “Wahaimanusia, sesungguhnya istri kalian mempunyai hak atas kalian sebagaimana kalian mempunyai hak atas mereka. Ketahuilah,” kata Rasulullah Saw.melanjutkan, ‘kalian mengambil wanita itu sebagai amanah dari Allah, dankalian halalkan kehormatan mereka dengan kitab Allah. Takutlah kepada Allah dalam mengurus istri kalian. Aku wasiatkan atas kalian untuk selalu berbuat baik. “Kita telah mengambil istri kita sebagai amanah dari Allah. Kelak kita harus melaporkan kepada Allah Taala bagaimana kita menunaikan amanah dari-Nya, apakah kita mengabaikannya sehingga gurat-gurat an dengan cepatrnenggerogoti wajahnya, jauh lebih awal dari usia yang sebenarnya?Ataukah, kita sempat tercatat selalu berbuat baik untuk istri ? Saya tidak tahu. Sebagaimana saya juga tidak tahu apakah sebagai suami Saya sudah cukup baik. Jangan-jangan tidak ada sedikit pun kebaikan di mata istri.Saya hanya berharap istri saya benar-banar memaafkan kekurangan sayasebagai suami. Indahya, semoga ada kerelaan untuk menerima apa adanya.
Hanya inilah ungkapan sederhana yang kutuliskan untuknya.
Semoga Anda bisa menerima ungkapan yang lebih agung untuk istri Anda.


Cinta Karena ALLAH ♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 18 Oktober 2010 jam 7:01
 
Cinta itu tumbuh secara tak terduga. Terkadang kau berpikir bahwa kau LEBIH BAIK mencintai orang tersebut. Namun ketika HATImu menolaknya kau tak akan mampu berbuat apa-apa. Biarlah perlahan-lahan hatimu, bersama dengan masa yang akan menghapusnya dari pikiranmu.Namun ketika HATImu membenarkan kau justru akan dibuat kebingungan karenanya. Kau justru akan berpikir ulang sebelum kau benar-benar yakin bahwa dialah cintamu yg sebenarnya.Cinta karena Allah adalah ketika kau mengerti, tak hanya kelebihan dari orang itu yang kau lihat, namun juga MEMAHAMI dan MENERIMA kekurangan-kekurangan yang dimilikinya. Sungguh pun kau baru boleh mengatakan bahwa "aku mencintainya" setelah kau benar-benar mengenalnya dgn sebenar-benarnya, yaitu baik dan buruknya.

Cinta itu adalah ketika timbul perasaan aneh disekujur tubuhmu baik ketika kau melihatnya, mendengarnya, ataupun ketika kau merasakan kehadirannya di dekatnya. Adakalanya kau selalu ingin dekat dengannya, namun yakinlah, bahwa jarak yang jauh terkadang justru mampu mendekatkan hati kalian. Dan juga sebaliknya, kedekatan tanpa ikatan pernikahan seringkali merenggangkan hati kalian.

Cinta karena Allah itu tidak akan pernah sebatas pada penampilan dan kecantikan. Adakalanya kau akan lebih mencintai sebongkah arang hitam daripada sebutir intan yang berkilauan. Karena sesungguhnya kau sadar bahwa kau membutuhkan sebuah kehangatan yang mampu mengusir rasa dingin dari jiwamu. Lebih daripada sekedar keindahan yang ternyata membuatmu beku kedinginan.

Cinta karena Allah itu TIDAK akan tumbuh dari kecantikan seseorang. Namun KECANTIKAN seseorang justru akan tampak ketika kau mencintainya. Adalah bagaimana kau bisa mencintainya karena akhlak dan agamanya, bukan pada rupa, harta, ataupun nasabnya. karena dengan inilah kau bisa menepis kefakiran, kehinaan, ketidak bahagiaaan, dan kemudian menggantinya dengan kemuliaan yang diridhoi oleh Allah SWT.

Cinta karena Allah akan membuatmu merasa tidak perlu memiliki meskipun dalam hatimu kau sangat ingin. Adalah bagaimana kau bisa ikhlas ketika dia ternyata lebih mencintai orang lain dan bahkan kau pun bisa berdoa agar mereka bisa berbahagia.

Cinta karena Allah tidak akan menggiringmu pada jurang kemaksiatan. Ketika kau melihat dia dan mencintainya, hal itu akan membuatmu semakin berbenah diri, kau menjadi mampu melihat kekurangan-kekurangan dirimu untuk kemudian memperbaikinya.


Cinta Karena Allah tidak akan membuatmu berpikir sempit, justru kau akan berpikir lebih jauh ke depan, lebih matang, lebih dewasa, dan ke arah yang lebih serius…!! Kau tidak akan berpikir dan membayangkan apabila kalian sudah pacaran, namun kau sudah berpikir ke arah pernikahan. Karena kau sadar bahwa ia jauh lebih kokoh, suci, berarti dan bermakna di hadapan Allah daripada sekedar pacaran. Cinta karena Allah terkadang tak tumbuh dengan sendirinya. Kita seperti layaknya diberi biji untuk ditanam. Lalu ia tergantung pada bagaimana kita merawatnya. Jika kita baik, maka baik pulalah perasaan itu, dan juga sebaliknya. Terkadang pula bisa jadi ia tumbuh dengan sendirinya. Ada saat dimana kau terkadang ingin membunuh saja perasaan tersebut namun entah mengapa kau tak berdaya. Karena sebenarnya bukanlah kita yang menumbuhkan perasaan cinta tersebut, namun Rabb yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang lah yang berkehendak atas segala perasaan itu.

Cinta karena Allah Bukanlah tentang bagaimana kalian saling memandang, namun bagaimana tentang kalian melihat ke arah yang sama, dan berjalan ke arah yang sama. Kalian sadar bahwa kalian tidak akan mampu menghadapi perjalanan tersebut sendirian melainkan kau butuh seseorang untuk berjalan disisimu, yang saling membantu, saling meringankan, dan saling mengarahkan dalam perjalanan menggapai Ridha-Nya

Cinta karena Allah tidaklah selalu membutuhkan beragam kesamaan diantara kalian. Namun yang terpenting adalah kesamaan prinsip dan tujuan, yaitu menggapai ridha Allah SWT. dalam dirimu kau pun ingin agar kau merasa layak untuk mencintai dan dicintai olehnya.

Segala puji hanya bagiMu Ya Rabb Sang penguasa tidak ada yang luput dari pengetahuanMu..tidak akan habis air lautan atau bhkan lebih dari itu untuk menuliskan kalam Mu ..selalu berusaha untuk dapat memahami bahwa tidak ada yang sia-sia atas yang Engkau tentukan dan berprasangka yang terbaik untuk semuanya.Engkau Yang Maha Kuasa atas segalanya dan berkehendak tidak ada yang tidak mungkin...

Kalo Memang Kamu............♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 18 Oktober 2010 jam 22:16
 
Kalau itu ialah kamu,
aku tak perlu terlalu banyak masa untuk mengenali kamu kiranya sudah dari azali sudah tertulis itu

Kalau itu ialah kamu, ucapan-ucapan itu pun sudah menjadi tidak penting bagiku.
Cukup sekedar hati berbicara dan biar jiwa menyampaikan maksudnya.

Kalau itu ialah kamu, aku Yakin.....
memang tuhan yang mengantar kamu untuk aku.
Karna, kamu yang menamatkan penantian demi penantian yang diakhiri dengan penyesalan selama ini.

Andai Sudah Tertulis

Ku pasrahkan segalanya pada-Mu,..
Ya Allah Aku ridha andai telah kau takdirkan dia milikku..
Andai telah tertulis aku miliknya yang abadi..
Aku rela..

Andai dia yang terbaik untukku..
Aku bersyukur pada-Mu..
Andai segala kekecewaan aku selama ini..
Kau gantikan dengan rasa indah ini..
Aku ridha..

Aku pasrah segalanya..
Pasrah atas segala yang telah Kau takdirkan..
Biarlah rasa ini terus harum mewangi dalam hati ini..
Menjadi segudang rindu yang hanya dia yang tahu ..
Rindu yang KAU halalkan .................
Cinta yang tiada nista untuk menggapai ridhaMU...

Terima Kasih, Sahabatku...!!! ♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 19 Oktober 2010 jam 5:58
 
Sangat sulit mencari sesuatu yang bernama SAHABAT karena itu bagi siapapun yang sudah menemukan sesuatu yang bernama Sahabat harap jagalah hubungan itu, rekatkan ikatannya jangan sampai terputus tali ikatannya sungguh bersyukur mereka yang telah menemukan sesuatu yang bernama Sahabat.

Wahai Sahabat tetaplah menjadi sahabatku, yang senantiasa menasehatiku, yang senantiasa merelakan waktumu untuk mendengarkan keluh kesahku, yang senantiasa memberiku semangat, yang senantiasa mensupportku untuk selalu maju menjadi yang terbaik, yang senantiasa mengingatkanku disaat aku lalai.
Wahai Sahabat terima kasih atas segala kebaikan akhlaqmu, terima kasih atas segala nasihat-nasihatmu, terima kasih atas segala semangat dan dukungan yang senantiasa kau berikan kepadaku, terima kasih atas segala peringatanmu, terima kasih atas segala waktumu, terima kasih karena telah mau menjadikan diri ini sebagai sahabatmu, terima kasih atas segala yang kau berikan untukku, terima kasih untukmu sahabat.

Wahai sahabat kutahu banyak kesalahan yang tanpa kusadari dan tanpa kusengaja telah kulakukan dan kutahu pula banyak kekeliruan yang tanpa sadar telah terlontar dari lisanku yang mungkin tanpa kutahu telah menyinggung dan menyakiti perasaanmu, sahabat kuharap maafmu atas segala kesalahan dan kekeliruan yang telah kuperbuat. Maafkanku Sahabat.........

Wahai Sahabat dimana kau kini, kurindu akan nasehat-nasehatmu, kurindu akan peringatanmu, kurindu akan kehadiranmu disisiku. Sahabat dimanapun kau kini kuharap selalu ada senyum yang menghias di wajahmu, kuharap selalu ada ceria yang senantiasa terpancar diwajahmu, semoga kau bahagia sahabat.

Ya Allah jagalah sahabatku, lindungilah ia dengan perlindunganMu, kuatkanlah pancang kakinya agar selalu teguh berada dijalanMu, kuatkanlah jasadnya dengan segala anugerahMu, kuatkan ruhnya dengan ruhMu, buat ia tersenyum, semangat dan istiqamah dijalanMu, ya Allah izinkanlah kami kelak bisa bertemu di surgaMu. Amiin

Terima kasih Sahabat.

♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

Kata Bijak untuk Sahabat..

Persahabatan...Bukan sesuatu yang anda pelajari disekolah. Tetapi jika anda tidak mempelajari arti persahabatan, anda benar-benar tidak belajar apapun.
"Friendship...is not something you learn in school. but if you haven't meaning of friendship, you realy haven,t learned anything" (By. Muhammad Ali = Petinju)

Tetapi persahabatan sangat berharga, tidak hanya dalam perbedaan, tetapi dalam kegembiraan kehidupan dan terima kasih kepada yang menolong urusan yang lebih besar adalah bagian dari kehidupan yang terang benderang.
 "But friendship is precious, not only in the shade, but in the sunshine of life, and thanks to a benevolent arrangement the greater part of life is sunshine" (Thomas jefferson = Presiden USA ke-3)

Saya tidak membutuhkan teman yang berubah ketika saya berubah dan orang yang mengangguk ketika saya mengangguk; bayanganku bisa berbuat lebih baik.
 "I don't need a friend who changes when I change and who nods when I nod; my shadow does that much better"

♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

TERIMA KASIH, MUSUH ..!! ♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 19 Oktober 2010 jam 5:28
 
Terima kasih, musuh...!

Engkau mengajariku bagaimana mendengar kritik yang pedas tanpa harus merasa galau. Engkau mengajariku bagaimana harus terus melangkah di jalan yang telah kutempuh tanpa ragu, meski kadang aku harus mendengar kata-kata yang kurang pantas atau tidak layak. Sungguh, ini adalah pelajaran yang sangat berharga. Pelajaran yang tidak bisa didapatkan secara teori, bahkan oleh seseorang yang telah berupaya dan berupaya. Sampai kemudian Allah mendatangkan orang lain sebagai pelatih, yang memaksa meneguk pil pahit untuk pertama kalinya, agar terbiasa untuk selanjutnya.

Terima kasih, musuh...!

Engkaulah penyebab lahirnya pendisiplinan diri; agar diri tidak hanyut oleh pujian para pemuji. Sungguh, Allah menjadikanmu sebagai penyeimbang. Agar, seseorang tidak tertipu oleh pujian, atau sanjungan orang yang berlebihan, atau ujub yang tidak pada tempatnya, dari para pengagum yang hanya melihat kebaikan dan kebaikan belaka. Berbeda dengan engkau! Engkau tidak melihat kecuali dari sisi lain. Atau, engkau sejatinya melihat kebaikan tapi engkau buat ia menjadi buruk.

Terima kasih, musuh...!

Engkau telah mencela lisan-lisan pembela kebenaran, menyerangnya, juga menentangnya, yang karenanya mengobarkan sikap pembelaan yang hebat.

Jika bukan karena nyala api yang membakarnya Aroma harum kayu gaharu takkan ada yang tahu

Terima kasih, terima kasih! Engkau mempunyai kelebihan ,sekalipun tidak engkau inginkan, dalam menciptakan iklim keseimbangan, juga obyektifitas sebuah pemikiran. Kadang, manusia meletakkan al-haq melampaui kadarnya. Dan engkau, menjadi penyebab ditegakkannya keseimbangan. Penyebab adanya evaluasi dan perbaikan. Maka, janganlah engkau diperbudak kemarahan atas sebab penolakanmu. Sebab seseorang, jika kepentingan telah masuk, tak dapat lagi melihat dan berpikir jernih. Yang tersisa hanya menolak dan menentang. Tak ada lagi ketenangan dan kehati-hatiaan dalam dirinya. Tak ada lagi kecermatan dalam memandang pendapat orang yang berbeda dengannya. Padahal, boleh jadi yang berbeda itu benar, meski hanya sedikit.

Terima kasih, musuh...!

Sungguh, Engkau telah mengasah semangat, menciptakan tantangan, membuka arena, dan menggelar kompetisi. Hingga setiap orang benar-benar terobsesi memenangkan dirinya, berambisi meningkatkan dirinya, tuk meraih kedudukan yang tinggi nan utama. Ya, berlomba adalah sunnah syar'iyah, adalah ketentuan Rabbani. Bukankah Allah berfirman, "Maka, pada yang demikian itu hendaklah manusia mau berlomba."

Tentu, kemuliaan sebuah perlombaan, didasarkan pada tata-cara yang mulia, tujuan yang benar, media yang sehat, serta rongga yang bersih.

Terima kasih, musuh...!

Engkaulah yang menempa kami untuk berlatih bersabar, berlatih tabah dalam menghadapi cobaan, dan berlatih membalas keburukan dengan kebaikan sekaligus penolakan.



Terima kasih, musuh...!

Ya, timbangan kebaikan seseorang kelak, kadang bukan buah dari amal shalih yang ia lakukan. Tetapi, ia buah dari kesabaran, buah dari bersikap baik, buah dari ridha atas ketentuan-Nya, buah dari bersikap memaafkan.....

Wahai yang meMusuhiku...,
aku sadar betul bahwa sebagian dari kata-kata ini membuatmu tidak berkenan, atau bahkan terasa menyesakkan hati. Tapi, sungguh saya tidak bermaksud membuatmu begitu. Sejujurnya saya katakan, engkau adalah teman sejati. Engkau adalah saudaraku seagama, sekalipun terdapat perbedaan pendapat di antara kita. Kalau saja kita mau melihat titik persamaan, cukup banyak yang bisa kita temukan.

by:Syaikh Salman Fahd Audah

Keteguhan

Ketika Raja Louis XVI digulingkan dari takhtanya dan dijebloskan ke dalam penjara, puteranya yang merupakan pangeran penerus takhta kerajaan diculik oleh orang-orang yang mengkudeta kerajaan.
Sang pangeran dihadapkan pada hal-hal yang paling menjijikan secara moral.
Mereka pikir, jika sang pangeran terpengaruh pada godaan duniawi maka ia tidak akan bisa mencapai takdirnya sebagai raja Setiap hari, sang pangeran disuguhi berbagai makanan yang mewah yang jumlahnya sangatlah banyak, minuman anggur, para pelacur yang sangat erotis, bahkan kata-kata jorok dan kasar yang tidak layak diucapkan oleh bangsawan seperti dia.
Hari berganti hari, hingga akhirnya setelah enam bulan, mereka menyerah. Sang pangeran ternyata tidak tergoda sedikit pun terhadap godaan dunia. Mereka pun bertanya kenapa sang pangeran begitu teguh.
Sang pangeran berujar, ”Aku tidak mungkin melakukan hal-hal menjijikan seperti itu, karena sejak dilahirkan Aku telah ditakdirkan sebagai seorang raja“.

Kita harus mempunyai keteguhan dalam mempertahankan impian kita. Tidak dapat dimungkiri bahwa perjalanan menuju ke tangga sukses penuh onak dan duri.
Lantas bagaiamana kita bisa memiliki keteguhan? Yang terpenting kita harus mempunyai paradigma atau citra diri yang positif kepada diri kita. Siapakah kita? Apa takdir kita di dunia ini?
Diri Anda andalah makhluk Tuhan yang paling sempurna. Takdir Anda adalah mengabdikan dirinya. Menyerukan namanya di dunia ini. Apapun impian Anda, berjuanglah atas nama Dia. Maka, rintangan apapun tidak akan bisa menghalangi Anda.
Jika Dia hendak mengangkat Anda, tidak ada seorang pun yang bisa menjatuhkan Anda. Begitupun jika Dia hendak menjatuhkan Anda, maka tak seorang pun di dunia ini yang bisa mengangkat Anda.

Sumber Ace Ruhyat, Self Development
www.biorevolution.co.cc

Puncak Tertinggi dari Cinta ●●


Cinta sejati adalah cinta yang setia, menjangkau waktu, keadaan dan tempat. Walaupun tidak pernah berjumpa, atau terpisah beribu kilometer jauhnya, hati akan berpegang teguh pada amanah dan janji. Amanah akan jujur dan tulus. Airmata pasti mengalir apabila mengingati kasih sayang dan pengorbanan kekasih. Yang paling ideal adalah kasih sayang yang tumbuh karena cinta kepada yang maha tinggi-Allâh
Adakah kita pernah melihat Allâh -Tabaraka wa Ta’ala-? Adakah kita pernah melihat Rasulullâh -Shallallahu Alaihi wa Sallam-? Jadi mengapa airmata mengalir setiap kali mendengar ayat-ayat Allâh -Tabaraka wa Ta’ala-.
Mengapa korbankan waktu, harta, tenaga, untuk menegakkan agama Allâh -Tabaraka wa Ta’ala-?
Mengapa airmata mengalir apabila membaca kisah-kisah Nabi dan pengorbanan Muhammad –Shallallahu Alaihi wa Sallam-kepada kita? Karena itulah puncak tertinggi dari cinta!
.
Mari, kita capai bersama puncak tertinggi dari cinta di dunia ini, agar hari esok (akhirat), kita bertemu dengan yang kita cintai, Allâh -Tabaraka wa Ta’ala- dan Rasulullâh -Shallallahu Alaihi wa Sallam- Amin!
.

Aku mendengar panggilan
Dari burung-burung di langit
Sebelum matahari terbit
Di ujung timur
.
Aku mendengar panggilan
Dalam penerbangan burung,
Ketika matahari mencapai
Pertengahan langit, terik terasa
.
Aku mendengar panggilan
Dalam rutinitas
Dari sayap burung,
Ketika diri sudah mulai letih beraksi
Ketika matahari mulai condong ke barat
.
Aku mendengar panggilan
Dengan tidak adanya lagu burung ‘,
Menuju kedalaman gelap
Malam,
Saat matahari hilang, digantikan bulan serta gemintang
.
Aku mendengar panggilan
Memanggilku
Untuk menurunkan sayap-sayap
Kebanggaan dan keangkuhanku,
Dan mencondongkan sayap-sayap cinta dan kasih hanya kepada dua puncak cinta tertinggi…
Allah Tabaraka wa Ta’ala dan Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam….


Shalat adalah sebuah panggilan kepada para pecinta Allah dan Rasul-Nya, karena Shalat adalah sarana pembuktian cinta kita kepada-Nya dan Rasul-Nya. Mari, upayakan selalu shalat berjamaah dimasjid bagi kaum prianya dan dirumah masing-masing bagi kaum wanitanya…jika pun terdesak dan hanya bisa shalat dirumah, upayakanlah tepat waktu…. Wa Allahu A’lam, Saya berdo’a kepada Allah agar kita semua dimudahkan dalam melaksanakan prosesi pembuktian cinta ini…. Amin!

Sedikit renungan disela kesibukan :::

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 17 Oktober 2010 jam 15:37
 
Dalam suatu Konferensi iblis, syaitan dan jin, dikatakan: “Kita tidak dapat melarang kaum muslim ke Mesjid”, “Kita tidak dapat melarang mereka membaca Al-Qur’an dan mencari kebenaran”, “Bahkan kita tidak dapat melarang mereka mendekatkan diri dengan Tuhan mereka Allah dan Pembawa risalahNya Muhammad”, “Pada saat mereka melakukan hubungan dengan Allah, maka kekuatan kita akan lumpuh.”
“Oleh sebab itu, biarkanlah mereka pergi ke Masjid; biarkan mereka tetap melakukan kesukaan mereka, TETAPI CURI WAKTU MEREKA, sehingga Mereka tidak lagi punya waktu untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah”.


“Inilah yang akan kita lakukan,” kata iblis. ”Alihkan perhatian mereka dari usaha meningkatkan kedekatannya kepada Allah dan awasi terus kegiatannya sepanjang hari!”. “Bagaimana kami melakukannya?” tanya para hadirin yaitu iblis, syaitan, dan jin. Sibukkan mereka dengan hal-hal yang tidak penting dalam kehidupan mereka, dan ciptakan tipudaya untuk menyibukkan fikiran mereka,”

Jawab sang iblis “Rayu mereka agar suka BELANJA, BELANJA DAN BELANJA SERTA BERHUTANG, BERHUTANG DAN BERHUTANG”.
“Bujuk para istri untuk bekerja di luar rumah sepanjang hari dan para suami bekerja 6 sampai 7 hari dalam seminggu, 10 – 12 jam seminggu, sehingga mereka merasa bahwa hidup ini sangat kosong.” “Jangan biarkan mereka menghabiskan waktu bersama anak-anak mereka.”
“Jika keluarga mereka mulai tidak harmonis, maka mereka akan merasa bahwa rumah bukanlah tempat mereka melepaskan lelah sepulang dari bekerja”. “Dorong terus cara berfikir seperti itu sehingga mereka tidak merasa ada ketenangan di rumah.”

“Pikat mereka untuk membunyikan radio atau kaset selama mereka berkendaraan”. “Dorong mereka untuk menyetel TV, VCD, CD dan PC di rumah. Sepanjang hari. Bunyikan musik terus menerus di semua restoran maupun toko2 di dunia ini.”

“Hal ini akan mempengaruhi fikiran mereka dan merusak hubungan mereka dengan Allah dan RasulNya”
“Penuhi meja-meja rumah mereka dengan majalah-majalah dan tabloid”. “Cekoki mereka dengan berbagai berita dan gosip serta infotainment selama 24 jam sehari”.

“Serang mereka dengan berbagai iklan-iklan di jalanan”. “Banjiri kotak surat mereka dengan informasi tak berguna, katalog-katalog, undian-undian, tawaran-tawaran dari berbagai macam iklan.
“Muat gambaran wanita yang cantik itu adalah yang langsing dan berkulit mulus di majalah dan TV, untuk menggiring para suami berfikir bahwa PENAMPILAN itu menjadi unsur terpenting, sehingga membuat para suami tidak tertarik lagi pada istri-istri mereka”
“Buatlah para istri menjadi sangat letih pada malam hari, buatlah mereka sering sakit kepala”.
“Jika para istri tidak memberikan cinta yang diinginkan sang suami, maka akan mulai mencari di luaran”. “Hal inilah yang akan mempercepat retaknya sebuah keluarga”

“Terbitkan buku-buku cerita untuk mengalihkan kesempatan mereka untuk mengajarkan anak-anak mereka akan makna shalat.”
“Sibukkan mereka sehingga tidak lagi punya waktu untuk mengkaji bagaimana Allah menciptakan alam semesta. Arahkan mereka ke tempat-tempat hiburan, dugem , fitness, mall , pertandingan-pertandingan, konser musik dan bioskop.”
“Buatlah mereka menjadi SIBUK, SIBUK DAN SIBUK.” “Perhatikan, jika mereka jumpa dengan orang shaleh, bisikkan gosip-gosip dan percakapan tidak berarti, sehingga percakapan mereka tidak berdampak apa-apa.


“Isi kehidupan mereka dengan keindahan-keindahan semu yang akan membuat mereka tidak punya waktu untuk mengkaji kebesaran Allah.” “Dan Dengan segera mereka akan merasa bahwa keberhasilan, kebaikan/kesehatan keluarga adalah merupakan hasil usahanya yang kuat (bukan atas izin Allah).”

“PASTI BERHASIL, PASTI BERHASIL.” “RENCANA YANG BAGUS.” Iblis, syaitan dan jin kemudian pergi dengan penuh semangat melakukan tugas MEMBUAT MUSLIMS MENJADI LEBIH SIBUK, LEBIH KALANG KABUT, DAN SENANG HURA-HURA”. “Dan hanya menyisakan sedikit saja waktu buat Allah sang Pencipta.”
“Tidak lagi punya waktu untuk bersilaturahmi dan saling mengingatkan akan Allah dan RasulNya”.

Sekarang pertanyaan saya adalah, “APAKAH RENCANA IBLIS INI AKAN BERHASIL???”
ANDALAH YANG MENENTUKAN!!!
“ Allah tidak akan merubah nasib suatu kaum , kecuali kaum itu sendiri yang menentukan “

SURAT UNTUKMU, NAK

Anakku yang dicintai Allah, sudah kewajibanku pula untuk mengingatkanmu, bahwa kau bukan hanya akan mencari seorang suami , Nak. Akan tetapi, juga seorang Ayah bagi anak-anakmu. Dari spermanya akan mengutuh jati diri anakmu nanti. Dalam rahimmu akan mewujud buah hatimu kelak.

Karenanya, pandanglah jauh menerawang. Bukan semata dari kedudukannya saat ini, Nak. Bukan pula sebatas ketampanan kini. Bayangkan bertahun kemudian. Ketika kalian menua bersama. Ketika kalian menatih jalan anak pertamamu. Ketika kalian merapikan mukena gadis kecilmu yang sedang belajar shalat.

Seperti apa ia kelak, Nak? Apakah ia akan membangunkan dengan kecupnya sewaktu Subuh menjelang? Akankah kau melantunkan alquran sebagai lagu nina bobo? Yakinkah kau bahwa anakmu akan menjadi prioritas utama, bahwa kalian akan menjadi ayah dan ibu penuh waktu –bukan ayah dan ibu akhir pekan?


Sebagaimana kau ketahui, Nak. Aku menuliskan ini bahkan ketika aku belum dapat memastikan seperti apa sosok bundamu. Namun kujanjikan kepadamu, Nak, aku mendoa siang malam agar Allah menganugerahimu Bunda terbaik bagi dunia dan akhiratmu. Bunda dengan hati lembut, yang senyum penuh kasihnya buncah setiap memandangmu. Bunda dengan tubuh yang anggun, yang sanggup mengajarimu berpeluh demi umat. Bunda dengan cita-cita besar, yang menanamkan ridha Allah sebagai tujuan utama keluarga kita.

Sebagaimana kau ketahui pula, Nak.  siang malam pula, Nak, aku berdoa agar mampu menjadi Ayah terbaik bagi dunia dan akhiratmu.. Ayah yang mewujud sahabat terbaikmu. Ayah yang menggenggam tanganmu erat dalam mengarungi naik turun kehidupanmu.

Mungkin akan lama surat-surat ini menanti, hingga tersampai pada masa yang tepat bagi anak saya untuk membacanya. Tetapi bukankah Allah adalah pengabul segala pinta? Karenanya biarlah ini menjadi salah satu wujud doa saya. Biarlah terpanjat. Biarlah terdengar.
Dan Tuhanmu berfirman: “Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina.” (QS. Al-Mu’min (40): 60).

Ƹ̵̡Ӝ̵̨̄Ʒ♥SUMPAH.... SEMUA PALSU♥Ƹ̵̡Ӝ̵̨̄Ʒ

aq tersenyum bukan berarti aq bahagia
bukan berarti aq senang dan ceria
semua itu hanya pemanis bibir

aq tertawa bukan berati aq suka cita
atau aq berbahgia
semua hanya sebagai pelita jiwa

senyum yg selalu menghiasi hariku
hanya sebuah ilusi semata
hanya hiasan semata
hanya sebagai penyejuk bagi yang melihatnya

tawa yang aq berikan
hanya sebagai tawa renyah
hanya sebagai penawar duka bagi yang mendengarnya
hanya sebuah pelipur jiwa

semua senyum dan tawa yang menghiasi hariku
hanya sandiwara semata
sebuah kepalsuan sebagai pelipur jiwa

sesungguhnya semua senyum dan tawa itu tx berati
tx sesuai dengan yang semestinya

aq tersenyum manis,padehal sesungguhnya jiwaku
begitu kelam dan pahit
begitu sendu dan pilu

aq tertwa renyah, padehal jiwaku
menangis
bathinku tersiksa
dan asa ku berduka

senyum dan tawa yang aq hiaskan
hanya sebagai suatu hadiah buat yang melihatnya
agar mereka tx melihat dan tahu apa yang aq alami
agar mereka tx merasa sedih atau menjauh dariku

aq tersenyum dan tertawa
hanya sebagai pelita dan pencerah
sebagai ilusi dan kreasi diri kepada sesama
agar airmata ini hanya menetes direlung jiwa ini
hanya mengalir mengikuti darah ini
hanya bergema di dalam hati ini
dan hanya beronak didalam nadi ini

karena aq ingin semua bahagia melihatku
meski sesungguhnya mereka tak tahu
sebenarnya apa yang terjadi
dan apa yang aku alami

Dalam lamunan malam..daku terlena harapan yg penuh kepalsuan..pilu hatiku menangis..pedih jiwaku lara..sakit ragaku merintih..duhai sang lentera jiwa..beri daku kekuatan dalam kuasamu..beri daku setetes embun dalam dahagaku..daku lelah meri...ntih dalam pahitnya kenyataan hidup..daku ingin semua tau aku bukan insan lemah yg meminta belas kasihan..ragaku sakit tapi semangatku akan selalu bergema didunia ini..lewat udara suara hatiku terbaca..lewat puisi tersimpan seribu kata2 misteri yg penuh teka~teki..daku biarkan angin malam membawa suara hatiku pada yg sudi bersimpati.

HILANG


“Cinta baru sempurna jika terasa menyayat, seperti segumpal tanah liat yang akan baru tampil indah setelah dipahat. Cinta menjadi abadi jika tak terjangkau. Ibarat bumi selalu mengitari matahari. Karena tak mampu meraihnya, selamanya menjadi bayangan yang tak terengkuh….Ditinggalkan jauh lebih menyakitkan daripada diputuskan. Namun lebih menyakitkan lagi ketika kita tidak mengerti bahwa terkadang Tuhan izinkan kita kehilangan seseorang untuk kebaikan kita sendiri….. Kehilangan akan membuat kita merasa rapuh tapi disisi lain kehilangan bisa membuat kita tegar.
Tetapi sesuatu Yang hilang belum tentu meninggalkan kekosongan, karena jejak-jejak yang ditinggalkannya tak pernah benar-benar hilang.
Maka, mari belajar untuk mencintai kehilangan itu, karena ia adalah bagian alamiah dari hidup. Kehilangan membuat banyak pelajaran dan pengalaman baru buat kita kita dapat menerima dengan baik proses itu, menerima diri kita sendiri, kata orang bijak, manusia tak memiliki apa-apa kecuali pengalaman hidup. Kita sadar kita tak pernah memiliki apapun, kenapa harus tenggelam dalam kepedihan yang berlebihan ketika kita kehilanga, Kemenangan hidup bukan berhasil mendapat banyak, tetapi ada pada kemampuan menikmati apa yang didapat tanpa menguasai. Pelajaran dari beberapa kehilangan, bahwa dalam setiap kehilangan ada pembelajaran yang membuat jiwa makin dewasa. Atau mungkin menjadi sebuah proses lepasnya sebuah ego dalam diri. Di saat kehilangan, kita jadi meringkuk seperti bayi yang tak punya kuasa.
Menyadari bahwa sekuat apapun jiwa dan diri, setiap hidup tak pernah lepas dari kehilangan. Bahwa cerita di dunia ini bukan hanya celoteh kita, tapi ada celoteh lain yang harus didengarkan, dipenuhi dan dijalankan. Tak lain demi harmonisasi.

Hanya Ingin Kau Bahagia(¯`·´¯).·´ ` ·.·´(¯`·´¯).·´ `·.,(¯`·´¯) (¯`·´¯).·´... ` ·.·´(¯`·´¯).·´ `·.,(¯`·´¯) (¯`·´¯).·´ ` ·.·

Kau mungkin baru mengenalku,.. tapi aku akan selalu hadir untukmu..
Kau mungkin akan mengacuhkanku,.. tapi aku akan selalu mendengarkanmu..
Kau mungkin akan menyakitiku,.. tapi aku akan selalu tersenyum kepadamu..
Kau mungkin akan membenciku,.. tapi aku akan selalu menyayangimu..
Kau mungkin akan melupakanku,.. tapi aku akan selalu memimpikanmu..
Kau mungkin akan meninggalkanku,.. tapi aku akan tetap menunggumu..
Kau mungkin merasa sedih,.. tapi aku akan tetap disini menghiburmu..
Kau mungkin merasa takut,.. tapi aku akan tetap disini menjagamu..
Kau mungkin merasa kehilangan,.. tapi aku akan tetap disini untukmu..

————– Mungkin benar adanya bahwa kebahagiaan itu hadir pada diri orang lain untuk kita. Sejatinya menyayangi tidak harus memiliki, karena yang terpenting dia bahagia dan itu cukup untuk kita meski harus kehilangan.
Rasa sayang tidak menuntut untuk menerima, yang bisa dilakukan hanya memberi dan terus memberi sampai dia tumpah dan kemanapun tumpahan itu jatuh kita yakin dia bahagia meski kita tetap bersembunyi dibalik layar.
Rasa sayang tidak selalu harus terucap, sering kali dia membisu dan melakukan yang terbaik yang bisa diberikan tanpa harapan akan balasan, karena kita hanya ingin dia bahagia meski tanpa kita disisinya.______________

Makasih malam ini dah mau temani aku ngobrol n berbagi. ^_^

♥♥FATMA SANATA GHIFARI♥♥

Inilah …
Perasaan yang tak mungkin mereka rasakan
Perhatian yang tak bisa mereka goyahkan
Perhiasan yang tak pernah mereka dapatkan
Kebahagiaan yang tak akan mereka berikan



Karena …
Canda tawanya menjadi senyum di hatiku
Sinar matanya menjadi cahaya dalam gelapnya jiwaku
Kehadirannya menjadi kekuatan dalam ragaku
Tangis sedihnya menjadi pedang yang siap membunuhku
Mereka takkan pernah percaya
Sosok ini benar-benar nyata keberadaannya

Bagiku …
Inilah anugrah Sang Pencipta
Karena ku bisa lalui masa-masa indah bersamanya.

Artinya ” Ini adalah HIDUP “


Semestinya aku semakin tegar...
Dengan susah hidup yang di kadokan padaku.
Dengan lapar yang menyusutkan hampir seluruh semangatku.
Dan miskin yang menyuguhkan dua pilihan untukku.Bertahan atau berjuang...???
Semestinya akupun harus rela dan ihlas.
Melepas ketidak setujuanku pada catatan takdir.
Catatan yang ditulis oleh tangan tuhan.
Yang disimpan dalam kitab-kitab malaikat.
Dan sepertinya aku harus benar-benar membuka mata.
Kalau ini bukan mimpi tapi realita hidup.
Aku harus berani melewati sesukar apapun hidup yang kupunya.
Sesulit apapun impian yang ingin aku raih.
Burung pipit pun tahu kalau dia harus tetap bisa hidup.
Sekalipun harus mematuki sisa padi di lumbung sang petani.
Mau tak mau,hidup ini ada untuk dihidupkan.
Karena aku hidup bernafas,maka kan kuhidupkan nafasku.
Dan sadar ataupun tidak, aku bukanlah bocah yang dilahirkan berbalut sutra.
Tak boleh aku iri dengan mereka yang mempunyai segala.
Seenak sesuka hati mendapatkan apa yang diinginkan.
Hanya bermodalkan beberapa kata " ayah aku ingin ini " ..." Ibu aku ingin itu ".
Sudah saatnya aku berani berdiri tegak pada kehidupanku.
Dan bukan saatnya lagi aku merengek pada susah kehidupanku.
Sudah saatnya aku pilih jalan " Berjuang " bukan " Bertahan ".Karena ini artinya adalah " HIDUP ".
BY: PENYAIR GELANDANGAN

Aku Ingin Berhenti Sejenak

Aku ingin berhenti sejenak…
Saat semua puji itu terlampau…
Hati ini galau…
Jiwa terlena…
Lupa bahwa diri ini sebenarnya hina…

Aku ingin berhenti sejenak…
Saat kata yang terangkai dalam tulisan…
Membuat cinta untukMu terburai berhamburan…

Aku ingin berhenti sejenak…
Saat perbuatan mulai tak tulus…
Saat nurani mulai tak lurus…

Aku ingin berhenti sejenak…
Merenung dalam diam ...
Hanya ingin jujur dengan semua rasa yang terpendam…

Aku ingin berhenti sejenak…
Ingin membaca dan lebih memaknai lagi semua yang sudah aku tuliskan...
Ingin melihat semua yang sudah aku lakukan...

Aku ingin berhenti sejenak…
Saat semua puji itu salah alamat…
Ia mulai mengikis niat…

Aku ingin berhenti sejenak…
Tak pungkiri makin lama, aku merasa makin tak mengenali diri...
Aku tak ingin bertemu denganMu dalam keadaan yang seperti ini…

Aku ingin berhenti sejenak…
Meluruskan niat…
Memberi diri ini nasehat…
Agar aku bisa mengukir jejak indah, perjalananku ke akherat…

Ya Allah…
Aku datang dengan sekeping hati…
Sekeping hati yang menjerit…
Sekeping hati yang sakit…

Ya Allah…
Karena tak bersihnya niat…
Aku menjadi hambaMu yang selalu punya cacat…
Yaa aku selalu berpotensi untuk cacat karena aku bukan malaikat…
Meski aku bukan malaikat, aku hamba yang berusaha untuk selalu taat…

Ya Allah…
Karena tak ada kata terlambat untuk bertaubat…
Aku ingin berhenti sejenak…
Meluruskan niat untuk taat…

Ya Allah…
Ampuni dosaku...
Maaf untuk khilafku…

Demi Waktu :::

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 16 Oktober 2010 jam 23:00


Masih Adakah Waktu di Hatimu?

Demi waktu......

Terasa semakin cepat berlalu.

setahun seperti sebulan, sebulan seperti sejum'at.

sejum'at seperti sehari, sehari seperti sejam dan....

sejam terasa hanya sekejap.


Demi waktu.....

Sungguh manusia berada dalam kerugian.

kelalaian dari megingatNya.

meningalkan kewajibanNya

berpaling dariNya.

enggan menghadiri MajelisNya.

Demi waktu

taukah kamu mengapa hati kaku

mudah sedih, mudah mengeluh,

mudah marah, mudah tertantang,

akibat kelalaian waktu di dunia.


Demi waktu.....

Basahi bibirmu, SebutLah,BertasbihLah..

TahlilLah, TakbirLah, TahmidLah, SholawatLah..

MohonLah Ampun KepadaNya di Setiap waktu...






Demi waktu..

Kau sendiri, Kau duduk, maupun tidur.

Kau akan menemukan kebahagiaan meliputi hatimu.

Demi waktu....

jaganlah menunggu waktu sampai menjadi orang yang bahagia

jika hanya untuk tersenyum,

Terseyumlah setiap waktu agar engkau

menjadi orang yang bahagia

Sebuah doa Suami sholeh untuk Isteri Tercinta ♥♥♥♫•*¨*•.¸¸ﷲ¸¸.•*¨*•♫♥♥♥

oleh RENUNGAN N KISAH INSPIRATIF pada 16 Oktober 2010 jam 15:31
Bismillahirrohmaanirrohiiim…
Alhamdulillahi robbil ‘aalamiiin…
Ashsholaatu wassalaamu ‘alaa rosuulillaah…

 Terimakasih, yaa Robbiii…
Engkau telah menyatukan kami dalam ikatan pernikahan ini. Menghalalkan yang sebelumnya belum halal atas kami. Mengharamkan yang sebelumnya belum haram atas kami. Mengikuti sunnah Rasul-Mu. Menyempurnakan separuh dien-Mu. Menyemai ibadah dalam bilik kemesraan kami. Sembari terus–menerus mengharapkan ridho dan ampunan-Mu…

Penantian panjang yang kami jalani dengan harap-harap cemas bersama doa-doa yang dilantunkan di sudut hening malam, di pagi berkabut, maupun di terik siang yang membakar peluh, telah Engkau usaikan dalam majelis pernikahan yang sederhana dan takzim itu. Ijab Qabul dan Ikrar suci yang diucapkan lirih pada sore hari itu, merambatkan segala rasa yang terpatri dalam di lubuk batin kami. Menggema memenuhi rongga kepala dan hati kami. Hingga air mata haru dan isak tangis kami pun tak kan mampu melukiskannya.

Sembari terus-menerus mengharapkan ridho dan ampunan-Mu, atas dosa-dosa yang telah dan mungkin akan terjadi, kami memohon kepada-Mu, dengan segenap harapan dan kerendahan hati, sudilah kiranya Engkau menuntun kami ke jalan yang Engkau ridhoi. Jauhkanlah kami dari jalan orang-orang yang Engkau murkai. Jauhkanlah kami dari jalan orang-orang yang sesat. Jauhkanlah kami dari jalan orang-orang yang dzhalim. Jauhkanlah kami dari jalan orang-orang yang fasik. Jauhkanlah kami dari jalan orang-orang yang kafir. Selamatkanlah kami dalam kehidupan kami di dunia dan di akhirat kelak.

Yaa Robbiii…
Jadikanlah isteriku isteri yang taat menjalankan perintah-Mu, dan tegas meninggalkan larangan-Mu. Jadikanlah ia isteri yang taat kepadaku dalam perjalanan menggapai ridho-Mu. Jauhkanlah ia dari sifat-sifat buruk dan bejat, dari sifat ujub dan khianat, dari sifat dzhalim dan fasik, dan sifat-sifat yang mendatangkan murka-Mu. Jadikanlah ia isteri shalehah, sebaik-baik perhiasan dunia bagiku. Jadikanlah ia sahabat terbaikku dalam mengarungi hidup dan kehidupan ini. Jadikanlah ia sahabat terbaikku dalam menuntut ilmu. Menjadi guruku. Menjadi muridku. Menjadi teman belajarku. Menjadi rekan sejawatku dalam berlomba-lomba di jalan kebaikan.

Yaa Robbiii…
Jadikanlah aku imam bagi keluargaku. Imam yang adil dan mengajak kepada jalan yang Engkau ridhoi. Bimbinglah aku dalam memimpin. Tegurlah aku dikala lalai dari tanggung jawabku, dengan teguran Rahman dan Rahim-Mu. Jauhkanlah aku dari sifat-sifat buruk dan bejat, dzhalim dan fasik, dari sifat ujub dan khianat, dan dari segala sifat yang mendatangkan mudharat dan murka-Mu. Kuatkanlah keimananku, sebagai obor penerang bagi keluargaku dalam mengarungi gelapnya kehidupan akhir zaman ini. Bimbinglah kami, yaa Robbal ‘aalamiiin…


Yaa Robbiii…
Ampunilah dosa-dosa kami sebelum dan sesudah hari pernikahan kami. Ampunilah dosa-dosa kami sebelum dan sesudah hari pernikahan kami. Ampunilah dosa-dosa kami sebelum dan sesudah hari pernikahan kami. Baik yang kami sadari maupun yang tidak kami sadari. Ampunilah dosa Ibu dan Bapak kami. Ampunilah dosa saudara-saudara kami. Ampunilah dosa kerabat-kerabat kami. Ampunilah dosa sahabat-sahabat kami. Ampunilah dosa guru-guru kami. Ampunilah dosa seluruh kaum muslimin dan muslimat, baik yang masih hidup maupun yang sudah meninggal.

Yaa Robbiii…
Karuniailah kami keturunan yang shaleh dan shalehah. Anak-anak yang taat menjalankan perintah-Mu dan tegas meninggalkan larangan-Mu. Anak-anak yang berbakti kepada kedua orangtuanya. Karuniailah kami keturunan yang akan teguh memperjuangkan tegaknya dien-Mu di bumi ciptaan-Mu ini.

Yaa, Robbiii…
Karuniailah kami keturunan yang menggenggam erat sunnah Rasul-Mu. Memperjuangkan kembalinya kehidupan Islam di persada bumi ini. Generasi yang siap mengorbankan segala yang ada padanya untuk mempertahankan aqidahnya, memperjuangkan al-Haq dan mengingkari al-bathil.

Robbanaa aatinaa fid dunyaa hasanah wa fil aakhiroti hasanah waqinaa ‘adzaaban naar…
Allohummaghfirlanaa bikaroomika ajma’iiin, watubuwazaqi wa’fu ‘an man yaquulu aamiiin aamiiiin aaamiiin….
Washollollohu ‘alaa sayyiidinaa Muhammad wa ‘alaa aalihi ajma’iiin
Walhamdulillahi robbil ‘aalamiiin…

Artikel Lain :